Sabtu, 25 Februari 2017

Sajak liar


heihoo!! kali ini kita masi bahas sajak yaa^  karna gatau kenapa gua suka banget sama hal2 berbau sajak ehe,happy reading!'-'

Kita Memang (Tak) Pernah Ada


Sejak aku harus menjalani hari-hariku sendiri,

Hujan di pipiku tak kunjung berhenti,
Sebab semua yang telah kita rencanakan,
Ternyata berbeda dengan apa yang diinginkan Tuhan.

Mengapa Tuhan menghadirkan cinta di antara kita?

Padahal nyatanya Ia tak pernah menakdirkan kita untuk bersama.
Dan apa-apa yang telah kita lewatkan,
Ternyata hanya berujung pada sebuah penyesalan.

Kini kita dipaksa berjalan di jalur yang berbeda,

Mencari kebahagiaan kita sendiri-sendiri.
Dan mungkin kau sudah menemukan seseorang yang pantas mendampingimu,
Tetapi aku di sini masih sibuk mencerna pilu yang hinggap di tubuhku.

Seharusnya aku tak perlu lagi mengingat-ingat kisah tentang kita;

Tentang cinta yang hanya berujung pada sebuah sia-sia,
Sebab kita memang tak pernah ada,
Hanya pernah mengada-ada.

—Adinda Reza W.


13 Februari 2017


Ada yang datang dan hilang


Ada yang tiba-tiba datang,

Lalu ada yang tiba-tiba pergi dan menghilang.

Ada yang tiba-tiba datang,

Lalu ada yang tiba-tiba bergegas bagai terbawa riuhnya angin ilalang.

Dan ada yang tiba-tiba datang,

Lalu akhirnya, terbang bersama kawanan rasa yang tertinggal malang.

Semua memang terasa begitu teramat singkat dan cepat,

Namun, menyisakan berjuta kenangan yang selalu terukir manis—bak senyum syahdu di wajahmu.

Tenang, engkau tak usah perlu repot bahkan khawatir. Semua kejadian tertulis singkat ini—akan selalu aku jaga rapat-rapat.


Akan tetap selalu bersemayam di hati ini, mungkin hingga aku lupa dan asing dari kata penat.


Tapi, apakah akhirnya nanti ada yang tiba-tiba datang mengatasnamakan rindu?


Jenuh aku di kalut kabut rasa seperti ini. Aku hilang makna, dan logika ku tak berdaya.


Entah aku yang pengecut, atau engkau yang merasa tetap baik-baik saja.

Sampai saat ini, kabarmu tetap akan selalu aku tunggu.

Sejujurnya, rindu ini semakin menyerbak. Dan tak bisa diredam.”



—Fiqri Alfian Mahendra (phosphenous)

Seperti dua arah mata angin


Akulah yang tersegregasi oleh euforia delusi

Dari embel-embel pengatas-namaan kesejahteraan
Bak pelangi dipenguhujung hujan

Kita, masing-masing keindahan; di dua waktu berbeda

Kau yang lenyap di telan gelap
Dan aku yang menghidupkanmu di ujung waktu
Sepasang: seringai matahari pagi, juga raung jingga kala senja

Kita akan kekal, beriringan

Mungkin tak terpisahkan
Sampai seringaiku di ambil olehmu
Dan raungmu menjadi milikku

Kita akan mengabadi, tak akan mati

Hingga melihat sesiapa mati dalam jurang tai
Terbujur bersama kehinaan
Juga coreng di tiap muka; penuh kotoran

Kita menertawakan mereka

Setan-setan yang hidup dalam kepura-puraan
Melihat mereka, menjadi pesakitan sebelum menjadi bangkai

Wujud dari kemunafikan


Kala Mendung Datang


Ellen Angelia

--------------------

Aku kembara yang lelah

Yang ingin singgah dan mencari teduh di hitam matamu
Dari sana ku temukan suatu tempat bernama hati
Yang kemudian ku selami, agar dapat ku temukan sisa-sisa cinta kita
Juga kenangan dan wangi tubuhmu

Mendung itu begitu setia menggantung di langit-langit jiwamu

Namun tak pernah ada hujan yang rela berjatuhan
Seperti engkau yang menyejukkan sukmaku,
Tapi tak kau biarkan ragamu jadi milikku
Dan kini aku ada di antara dilema, tinggal atau pulang

Ketika orang-orang bertanya

Tentang siapa yang datang, dan bagaimana ku habiskan malam
Aku tak ingat apa saja yang datang semalam,
karena aku terlalu sibuk menghitung yang pergi
Dan mengulang-ulang ucapan selamat tinggal dari mulutmu


18/02/2017 10:44


Di Surabaya yang basah

Minggu, 12 Februari 2017

Santhy agatha


                        Santhy Agatha

Hasil gambar untuk biodata santhy agatha   
    Mungkin nama ini agak asing di telinga kalian,tapi bagi anak anak penikmat wattpad nama ini udah ga asing lagi, apalagi ia juga sudah menerbitkan novel-novel unggulan. Santhy Agatha adalah seorang penulis yang menghususkan genre novelnya pada genre romantic. Novel-novel karya Santhy Agatha itu ga bisa dijelasin dengan kata-kata hehe, seakan-akan kita langsung terhipnotis, ga bisa berhenti baca!! Ga tau deh apa resepnya sampe-sampe pembacanya terkagum-kagum oleh keindahan dan kepuitisannya dalam bercerita^^ 


Daftar novel karya Santhy Agatha

*Tetralogi Passionate of love:
  A Romantic Story About Serena
  Sleep With The Devil
  Unforgiven Hero
  From The  Darkest Side

*Tetralogi Colorful of love:
  Brown Afternoon "Perjanjian Hati"
  Grey Morning "Sweet Enemy"
  Red Night "You've Got Me From Hello"
  Green Daylight "Pembunuh Cahaya"

*The Dark Partner Series:
  Dating With the Dark
  Romeo's Lover
  Savage angel
  Silent code

*Lainnya:
  Verna dan Hujan
  Crush In Rush
  Embrace The Chord
  Menghitung Hujan
  Another 5%
  Romance at The Foresight
  Kumpulan Cerpen Santhy Agatha